Selasa, 29 Desember 2009

Pesta IMI Bali


Tali Jagat Honda Otovagansa


Menutupi akhir tahun 2009 pengurus daerah (Pengda) Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bali bekerjasama dengan Tali Jagat dan juga disponsori Honda Bali menggelar Tali Jagat Honda Otovaganza

Kegiatan yang dilangsungkan di Lapangan Lumintang,Denpasar pada Sabtu dan Minggu (12-13/12) berupa lomba rally motor, slalom dan lomba stunt rider (Free Style).

Meskipun persiapan dibilang singkat, ivent berjalanan sukses. Tercatat sebanyak free styler 30 yang mengikuti lomba ini, sementara rally diikuti 78 peserta dan slalom 57 peserta.

Dari 30 peserta free styler Made Juni dan tandemnya Tongging dari team Suzuki Dewata Free Styler menjadi pemenang pertama perlombaan kelas Bebek sampai 125cc free style. keduanya memperoleh point tertinggi dengan nilai 1210 point.

Posisi kedua di kelas ini ditempati stunt rider team Suzuki Dewata free style lainnya, Kembar dan Togging dengan nilai 1110. Sedangkan stunt rider Mang Dut dan tandemnya Bagyo dari gunung team menempati posisi posisi ketiga dengan nilai 50 point.

Selain kelas Bebek , Made Juni dan Tongging juga berhasil menempati posisi pertama di kelas matic dengan point 14.85, posisi kedua dan ketiga ditempati Kembar dan Togging 1330 serta Cahya Bagoes dan Tenor 1205 point.

Sementara itu peslalom Tajok Margimbul menjadi terbaik di perlombaan slalom, setelah berhasil menjadi pemenang pertama di kategori bebek dan pemenang kedua di kategori FFA.

Adhi Jaya, ketua harian IMI Bali menuturkan selain sebagai kegiatan akhir tahun pegelaran olahraga otomotif di Bali, ivent ini juga merupakan bentuk kepedulian IMI Bali

”Kegiatan ini juga merupakan kampanye safety Riding IMI Bali, karena itu setiap peserta perlombaan diharuskan mengunakan perlengkapan safety pelindung siku dan lutut untuk olahraga free style serta slalom,” ungkap Adhi jaya



Menariknya lagi guna menghibur peserta maupun pengunjung yang hadir pihak panitia juga menyediakan seabrek hiburan menarik diantaranya, cheerleaders , sexy dancer serta live band.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar